Jurusan D III Kebidanan Manokwari. Sukses Menerima 4 Materi

Dosen, Pemateri dan para Undangannya. Usai Seminar Sehari Kebidanan di Hotel Salam Manis. Foto : (P Iyai/WN, Manokwari).

Manokwari, WagadeiNews - - Pada hari ini Tanggal 13 Oktober 2018 Perguruan Tinggi Poltekes Kemenkes Manokwari Jurusan D III Kebidanan mengadakan Seminar Sehari Kebidanan bertempat di Hotel Salam Manis. Jl. Merdeka, Manokwari Papua Barat.

Kegiatan tersebut ini dengan  Thema: “Kegawatdaruratan Maternal, Neonatal dan Penatalaksanaan Malaria Pada Ibu Dan Anak”. Menjadi pemateri utama dalam Seminar Sehari Kebidanan ini yaitu: 

  1. Dr. Nurmawati. Pembicara tentang “Penatalaksanaan Malaria Pada Ibu Dan Anak”.
  2. Dr. Endang Sri Sugarti, SpOG. Pembicara tentang “Kegawatdaruratan Maternal”.
  3. Dr. Maria Warwe, SpA. Pembicara tentang “Kegawatdaruratan  Neonatal”.
  4. Rita Apelem, SKM. Pembicara tentang “Pelayanan Ibu dan Anak di Komunitas”.

Kami mengadakan Seminar Sehari ini dengan tujuan “meningkatkan pengetahuan dan pemahaman dalam Praktek Kebidanan dan Meningkatkan Ketrampilan dalam Memberikan Pelayanan Kegawat daruratan Ibu dan Anak”, usainya Seminar Sehari Media ini menanyakan kepada Panitia Pelaksana. Ibu Rizki Andayani SST, M. Keb. (13/10) di Hotel Salam Manis. Jl. Merdeka, Manokwari Papua Barat.

Ia mengunkapkan “Bidan merupakan, ujung tombak dalam memberikan pelayanan ibu hamil. Bersalin, Postpartum, Bayi baru lahir, Ibu akseptor KB. hal ini karena Bidan bukan hanya bekerja Rumah Sakit, Puskesmas namun juga bekerja di tengah-tengah Masyarakat, dan berada dekat Pelayanan Ibu dan Anak”, unkapnya Rizki.

“Dalam memberikan Pelayanan Bidan sering kali menghadapi Pelayanan Kegawatdaruratan yang mengancam keselamatan pada Ibu dan Bayinya”, jelasnya.

Rizki menegaskan lagi “Bidan mampu mengenali keadaan Kegawatdaruratan yang di hadapi dan menangani Pelyanan yang tepat”, tegasnya.

Selain itu  Dr. Nurmawati SPOG  menjelaskan lagi “Untuk kegiatan tersebut ini dengan bermaksud mencegah kematian Ibu dan Bayinya,

“Manokwari merupakan Daerah endomik malaria dan angka kematian malaria pada Ibu dan Anak juga masih cukup tinggi dan memberi sumbati kematian bagi Ibu dan Anak. Untuk itu penting seorang Bidan membekali ketrampilan  pengelolaan dalam Pelayanan Kebidanan pada Ibu dan Anak”, tutpnya.

Sesuai pantauan WagadeiNews, kegiatan tersebut di mulai Pukul 08.00 Wit Pagi dan berakhir Pukul 16.30 Wit Sore.

Pewarta : Persey Iyai
Editor     : Y Mote. Admin/WN

Komentar